Warga Palestina Ditembak Mati Usai Tabrak Tentara Israel

Tabloid-DESA.com, PALESTINA – Dilansir dari Middle East Monitor, Minggu (30/10/2022), selama sebulan terakhir, kata Tor Wennesland, Koordinator Khusus untuk Proses Perdamaian Timur Tengah saatberbicara kepada Dewan Keamanan PBB (DK PBB) pekan ini. Pasukan keamanan Israel membunuh 32 warga Palestina. Termasuk enam anak-anak dan melukai 311 selama demonstrasi, bentrokan, serangan, dan operasi pencarian dan penangkapan.

Sepanjang tahun ini, serangan dan serangan Israel di Tepi Barat dan Yerusalem Timur juga menewaskan 125 warga Palestina. Sebagai perbandingan, dua personel pasukan Israel tewas dan 25 warga sipil Israel terluka oleh warga Palestina selama pembalasan selama sebulan terakhir.

Seperti dilansir kantor berita Reuter, seorang warga Palestina ditembak mati setelah ia menabrak tentara Israel dengan mobil di Tepi Barat pada Minggu (30/10/2022).

Militer Israel menyatakan bahwa pasukan mereka melepaskan tembakan setelah warga Palestina tersebut menabrak tentara yang sedang berada di salah satu terminal bus di Tepi Barat.

Setelah itu, warga Palestina tersebut juga menabrak beberapa orang lainnya di dekat terminal. Akibat aksi ini, lima orang terluka.

Reuters melaporkan bahwa kepolisian dan seorang warga sipil kemudian menembak pria Palestina tersebut. Namun kemudian, warga Palestina itu berupaya kabur.

Kementerian Kesehatan Palestina mengonfirmasi bahwa warga mereka itu meninggal dunia akibat luka tembak tersebut.

Insiden ini terjadi di tengah peningkatan ketegangan sejak Maret lalu.

Saat itu, pasukan Israel memulai serangkaian penggerebekan di Tepi Barat sebagai respons atas berbagai serangan warga Palestina. *