Tingkatkan Kemampuan, Prajurit Korem 044/Gapo Latihan Menembak

EMAIL BAKREM (2)Tabloid-DESA.com PALEMBANG – Seluruh prajurit jajaran Korem 044/Gapo baik Perwira, Bintara dan Tamtama usai dilakukan pertandingan menembak antar satuan baik kelompok maupun perorangan pada hari pertama latihan menembak senjata ringan jenis M16A1 dan Pistol FN.45, pada hari kedua ini dilanjutkan latihan bagi personel yang nilainya belum memenuhi standart bertempat dilapangan tembak Yonarhanudri-12/SBP Serong Palembang, Rabu (15/11).

Latihan yang digelar setiap tiga bulan sekali ini bertujuan untuk mengasah kemampuan dan meningkatkan skil para prajurit Korem 044/Gapo dalam ketrampilan menembak senjata ringan. Sehingga setiap prajurit memiliki keahlian dasar menembak yang handal sebagai syarat mutlak guna menjaga profesionalisme prajurit.

Pada kesempatan kali ini, Komandan Kompi Markas (Dankima) Kapten Cba Dedi Rohaedi selaku Komandan latihan dalam arahannya saat mengambil apel menyampaikan, kegiatan itu sebagai salah satu bentuk pembinaan personil melalui latihan yang terprogram untuk dapat meningkatkan kemampuan menembak, agar kemampuan prajurit dapat dipelihara secara optimal. ”Perhatikan NABITEPI (Nafas Bidik Tekan Picu) saat menembak, laksanakan latihan ini dengan tertib dan utamakan faktor keamanan dengan mengikuti petunjuk-petunjuk, ketentuan dalam latihan standart menembak TNI AD. Jika terjadi kendala pada saat latihan segera laporkan kepada penyelenggara agar segera dapat diatasi,” terangnya.

EMAIL BAKREM (3)

Materi latihan yang dilaksanakan kali ini menggunakan senjata ringan jenis M16A1 jarak 100 meter dengan sikap tiarap tersandar untuk personel Bintara dan Tamtama. Sedangkan untuk personel Perwira menembak dengan Pistol jenis FN.46 jarak 25 meter sikap berdiri dua tangan.

Sementara itu Koordinator latihan menembak Lettu Inf Pringgo Budi mengatakan, kemampuan menembak memang sudah menjadi keahlian dasar bagi setiap prajurit TNI, akan tetapi peningkatan kemampuan itu menjadi menu wajib bagi masing-masing personil. Setiap prajurit harus rutin mengikuti latihan, baik itu latihan fisik maupun latihan menembak,” tegasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *