Tabloid-DESA.com PRABUMULIH – Kondisi jalan lintas Prabumulih ke Baturaja di lokasi Desa Karangan Kecamatan Rambang Kapak Tengah, sejak beberapa bulan terakhir kondisinya mengalami kerusakan cukup parah.
Rusaknya jalan ini semakin parah, karena banyaknya mobil truk bermuatan melebihi kapasitas melintas, kata Syamsul (60) warga Desa Karangan, Jumat (24/02) seperti dilansir sumsel.antaranews.com.
Dikatakan, akibat kerusakan jalan semakin parah, akhirnya warga menanami pohon jambu di tengah jalan yang rusak tersebut.
Namun, kata dia, tetap saja banyak mobil bertonase berat yang terpaksa melintas dengan hati-hati agar jangan terbalik di ruas jalur yang berlumpur dan berlubang itu.
Pada jalur ini sering terjadi macet kendaraan truk tronton dan trailer milik perusahaan pengeboran minyak, kata Eja (22) warga setempat menambahkan.
Menurut dia, seperti saat ini beberapa mobil penganggkut getah karet juga mengalami kerusakan parah karena terjebak di lubang jalan Desa Karangan.
Warga juga pengguna jalan berharap Pemerintah Kota Prabumulih dan dinas terkait segera memperbaiki kerusakan jalan Prabumulih menghubungkan Kota Baturaja ini, kata Eja.