Dandim 0403/OKU Bersama Kadistan OKU Timur Panen dan Tanam Padi

OKUT1Tabloid-DESA.com OKU TIMUR – Guna mewujudkan swasembada pangan Nasional, Komandan Kodim 0403/OKU Letkol Arm Agung Widodo, S.Sos. dan Kepala Dinas Pertanian Kab. OKU Timur Ruzuan Efendi  melaksanakan panen dan tanam padi bersama di Desa Way Halom Kec. Buay Madang Kab.OKU Timur, Kamis (18/01).

Dalam kegiatan panen padi bersama varietas IP.100 dengan luas + 175 Ha dan penanaman padi bersama varietas IP.200 dengan luas + 50 Ha., Komandan Kodim 0403/OKU Letkol Arm Agung Widodo, S.Sos.  menyampaikan, bahwa kegiatan ini merupakan bentuk pendampingan yang di lakukan pihak Kodim 0403/OKU dalam program ketahanan pangan melalui Babinsa (Bintara Pembina Desa) yang langsung ke lapangan bekerja sama dengan pihak Gapoktan dan petugas dinas pertanian tentang apa keluhan dan kendala para petani sehinga aspirasi dari petani akan di sampaikan ke pimpinan atas. Adapun kendala di lapangan adalah keterbatasan personel karena satu Babinsa membawahi 3 sampai 5 Desa tetapi hal tersebut tidak mengurangi tugas di lapangan.

OKUT5

Sementara itu Kepala Dinas Pertanian OKU Timur Ruzuan Efendi   dalam keterangannya menyampaikan, bahwa kegiatan ini merupakan kolaborasi TNI bersama Dinas Pertanian dalam mengawal kedaulatan pangan demi tercapainya Swasembada pangan nasional.  lebih lanjut, Kadistan menyampaikan cukup bagus hasil panen tadi mencapai kisaran 300 ton secara bertahap, hal ini menunjukan produktifitasnya cukup baik. Selain itu Ia juga berharap kepada petani untuk memelihara tanamannya agar tidak terserang hama yang bisa menurunkan produktifitas hasil panen.

OKUT4

Disela-sela kegiatan panen dan tanam padi tersebut, masyarakat OKU Timur mengharapkan agar pemerintah daerah melalui dinas pertanian Kab. OKU Timur dan Kodim 0403/OKU dapat memberikan bibit padi yang bagus tahan dengan penyakit untuk petani, sehingga hasil panen dapat melimpah serta harga padi dan beras tetap stabil, masyarakat juga mengharapkan agar pemerintah jangan mengimpor beras dari luar negeri.

Usai melaksanakan panen dan tanam padi, Dandim 0403/OKU Letkol Arm Agung Widodo, S.Sos. bersama Kadistan Kab. OKU Timur beserta rombongan melaksanakan peninjauan uji coba tanaman bunga Refugia yang dikelola oleh Gapoktan bekerjasama dengan Dinas Pertanian Kab. OKU Timur yang dipercaya bisa untuk penanggulangan hama wereng tanaman padi sawah bertempat di Desa Tebat Jaya Kec. Buay Madang Kab. OKU Timur, hal tersebut dilakukan dalam upaya mencegah adanya gagal panen di wilayah Kec. Buay Madang pada TA. 2018 ini.

OKUT2

Hadir dalam kegiatan tersebut, Dandim 0403/OKU Letkol Arm Agung Widodo, S.Sos., Kadistan Kab. OKU Timur Ruzuan Efendi,  Anggota DPRD OKU Timur Ibrahim, SE., Kasub Divre OKU Timur, Camat Buay Madang Sandi Fahlevi, para Danramil jajaran Kodim 0403/OKU, Kades Way Halom Sidin, dan Petugas UPTD dari Distan serta para Gapoktan wilayah Kec. Buay Madang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *